Search Engine menurut saya adalah tempat saya mencari referensi untuk tugas-tugas saya.
Search Engine adalah suatu sistem pencarian data yang diolah sedemikian rupa sehingga dapat mencari data.
Search Engine adalah suatu sistem database yang dirancang dengan cara mengindex alamat-alamat website, dengan tujuan agar memudahkan dalam sistem pencarian.
Well, banyak sekali pengertian-pengertian tentang search engine.
Lalu bagaimana cara kerjanya?
yaaa, di Search Engine Semua data disimpan dengan suatu cara tertentu dan di ambil melalui seluruh server yang telah disediakan. Search Engine ini memiliki program khusus yang disebut spider crawler. Dengan program ini alamat website yang baru saja terdaftar akan langsung disimpan di databasenya. Program ini akan menganalisa apakah sebuah website layak atau tidak untuk tampil disearch engine dan menentukan posisi website yang akan tampil dihalaman search engine tersebut.
Website-website yang tampil di Search Engine tergantung dari keyword apa yang kita ketik.
Contohnya ketika kita mengetikkan kata Informatika maka akan muncul website-website yang berhubungan dengan informatika, entah itu pengertian dari Informatika, atau Universitas-universitas yang mempunyai Program Studi Informatika.
Search Engine dirancang dengan menyimpan seluruh isi website kedalam database, sehingga jika kita mengetikkan keyword Informatika maka yang muncul tidak hanya judul artikel yang bertuliskan Informatika, tetapi isi dari artikel-artikel yang mempunyai keyword yang sama.
Sekarang website sudah berjumlah jutaan, lalu bagaimana website kita agar tampil pada halaman pertama? semua itu ada dalam aturan search engine yang bernama Search Engine Optimization (SEO).
0 komentar:
Posting Komentar
blogger yang baik selalu meninggalkan komentar setelah membaca :)